LEADERSHIP “ORANG INDONESIA”

Jelang pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2014 aadalah topik yang hangat dibicarakan saat ini. Siapapun pemimpin yang terpilih bangsa ini, beliau haruslah “Orang Indonesia”. Maksudnya Orang Indonesia bukan berarti sekedar orang yang lahir di Indonesia. Orang Indonesia artinya adalah orang yang berfikir, merasakan dan mengimani bahwa Indonesia lahir di hatinya. Orang Indonesia adalah mereka yang benar benar mencintai ibu pertiwi, dan bukannya berorientasi mengeksploitasi ibu pertiwi atau merampok bangsa sendiri dengan cara korupsi. Orang Indonesia adalah mereka yang berani berkomitmen mencintai bangsa ini dan memberikan kontribusi nyata kepada bangsa ini. Cinta tanpa tindakan adalah cinta berlandaskan rayuan gombal. Bangsa Indonesia membutuhkan banyak kontribusi nyata dari orang orang yang benar benar “Orang Indonesia”.
Wahai “Orang Indonesia” marilah membuat perubahan nyata, kita berikan sumbangsih bagi kemajuan bangsa ini. Kita mulai dengan hal hal kecil yang mulai terlupakan seperti membangun kembali budaya ramah tamah dan gotong royong yang rasanya mulai tipis di masyarakat. Apalagi dengan maraknya budaya social media yang membuat individualitas semakin terasa.
Bangun kembali budaya berkata-kata santun dan budi pekerti luhur. Kata kata yang positif membentuk karakter positif dalam diri kita. Buang kebiasaan mengeluh dan menyalahkan dalam situasi tidak menyenangkan. Setiap dari kita pasti akan menghadapi situasi yang tidak kita inginkan. Namun dengan mengeluh dan menyalahkan, masalah tidak akan menghilang. Bahkan dengan mengeluh dan menyalahkan, kita telah mensabotasi diri kita untuk maju. Setiap kita menghadapi masalah hadapi dengan sabar dan fokus solusi. Tindakan ini akan membentuk kita menjadi karakter yang pantang meyerah.
Orang Indonesai adalah orang orang yang hebat, hanya saja saat ini mereka sedang tertidur. Bangunkan kembali bangsa Indonesia, buat perubahan dan mari kita menjadi pribadi yang sukses bersama sama. MERDEKA!!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>