Keseluruhan buku ini bertumpu pada 1 prinsip : 1% Progress
Maksudnya kita tidak harus langsung jadi hebat dalam suatu hal, Minggu depan harus jago ini atu.. tapi kita cukup fokus pada hal hal kecil, yang sifatnya atomik tapi konsisten fokus untuk bertumbuh 1 % setiap hari. Dalam waktu 365 hari, peningkatannya sebesar 37 kali.
Makanya penting untuk kita mengulang kebiasaan-kebiasaan baik, 1 % lebih baik setiap harinya, tahun depan kita akan mendapati improvement sebanyak 37 kali lipat.
- Make it Obvious
Jika anda ingin punya kebiasaan untuk hidup lebih sehat, jangan mengatakan anda akan makan lebih banyak sayur. Kenapa? Karena itu kurang jelas. Buat obvious dan jelas untuk otak anda. Misalnya jadikan terukur. Dalam 1 hari saya akan makan 1 mangkok sayuran rebus, dan tanpa gorengan.
Jika kita tidak bisa membuat kebiasaan kita obvious, hasilnya kita makan 1 potong sayur saja, sudah dianggap makan banyak sayur. Dan akhirnya kita tidak merasakan dampaknya, dan ujung ujungnya akan kembali ke habbit lama.
2. Make It Attractive
Kebiasaan kita harus tetap membuat kita semangat, tidak bosan. Misalnya ketika saya cek up kesehatan, ternyata gula darah dan kolesterol saya lumayan tinggi. Maka saya memutuskan untuk jogging minimal 10.000 langkah. Nah, supaya jogging tetap menyenangkan buat saya, maka saya ajan dogi saya untuk temani saya lari. Atau misalnya kita dengarkan musik, supaya olahraga jadi lebih enjoyable.
Cari cara supaya dalam menjalankan kebiasaan baru kita, kita tetap enjoy, membuat kita semangat.
3. Make it Easy
Dalam menjalankan kebiasaan baru, pasti akan ada aja rintangan dan halangan. Yang buat kita mager, malas.
Contoh, istri saya suka lupa minum air. Nah, kita harus temukan apa sih yang menjadi hambatan dalam menjalankan kebiasaan baru kita. Dalam kasus istri saya, ternyata dispenser airnya jauh dari tempat kerjanya. Nah, yang kedua, gelas yang ia pakai ternyata terlalu kecil, sehingga baru minum sedikit, air sudah habis, dan ia malas untuk jalan, ambil air, apalagi kalau sudah duduk kerja didepan laptop. Solusinya kita taruh teko super besar di saping meja kerjanya.
Nah, untuk membangun habbit, tantangan setiap orang beda beda. Nah, temukan hambatannya, dan cari solusinya. Make it easy.
4.Make it satisfying
Temukan kepuasan dalam setiap kesuksesan kecil yang telah kita raih.