OUTING, PENTING NGGA SIH?

tips mengatasi bosan di kantor

Bagi Anda yang bekerja di salah satu perusahaan besar pastinya sudah terbiasa dengan kesibukan yang hampir tidak ada habisnya. Sederet tujuan perusahaan kita wajib ikuti dan menghabiskan hampir dari seluruh pikiran dan energi Anda. Dan akhirnya Anda Jenuh dengan rutinitas ini.

Untuk mengembalikan semangat Anda dalam bekerja diperlukan suatu kegiatan yang menyenangkan tapi tetap edukatif. Bentuknya bisa bermacam macam. Baik secara kegiatan Outdoor maupun Indoor. Salah satu kegiatannya adalah Outing.

Program Outing merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh umum, perusahaan maupun sekolah yang bersifat menyenangkan atau rekreasi di alam terbuka sebagai sarana hiburan untuk meningkatkan keakraban. Biasanya outing diisi dengan acara bebas atau permainan ringan yang tidak terlalu berat secara fisik, pikiran dan emosional.

Bentuk program Outing sangat bermacam macam tergantung kebutuhan dari Perusahaan penyelenggara. Baik bisa berupa ketahanan fisik, keberanian, relaksasi, kerja tim dan lain-lain.

Dalam program Outing biasanya dibagi dalam beberapa tujuan sebagai berikut:

  1. Untuk Rekreasi dan hiburan. Fungsi utama dari Outing adalah untuk melakukan refreshing pikiran dan mencari ide baru.
  2. Menanamkan Value Perusahaan. Dalam sesi ini biasanya digunakan untuk menanamkan dan me-refresh visi misi perusahaan kepada peserta Outing Traning
  3. Kerja sama tim. Kerjasama tim diperlukan untuk mempererat kerjasama di dalam dan antar tim kerja.
  4. Kesiapan akan tantangan di depan. Dalam sesi ini biasanya peserta akan diberikan tantangan dan permainan. Dan tujuan permainan ini supaya peserta mampu menghadapi perubahan apapun yang terjadi dalam pekerjaan.
  5. Kepemimpinan. Digunakan untuk melatih kemampuan peserta untuk memimpin
  6. Memperbaiki konflik. Outing menjadi wadah untuk menyelesaikan konflik saat bekerja, Jika di kantor canggung maka momen menyenenagkan saat Outing adalah waktu yang tepat untuk menyelesaikan konflik ini.

Agar mencapai tujuan Outing training maka bentuk aktivitas sebaiknya di sesuaikan dengan kebutuhan perusahaan apa yang mau di tingkatkan. Mari rencanakan Program Outing dengan devisi Anda bersama rekan rekan kerja Anda supaya manfaat Outing bisa dirasakan oleh tim dan rekan-rekan Anda.

Salah satu kegiatan outing yang dapat membantu mencapai tujuan tersebut adalah dengan mengundang pembicara atau motivator. Tentunya bukan sekedar pembicara biasa, namun pembicara yang mampu menanakan value-value perusahaan kepada team atau karyawan anda. Dan pastikan anda mendapatkan pembicara atau motivator yang terbaik, yang berpengalaman dan mampu mendeliver value perusahaan dengan baik. Jangan sampai sudah mengundang pembicara mengeluarkan budged perusahaan, mengumpulkan orang (karyawan anda) namun tidak ada perubahan dalam attitude kerja karyawan anda.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>